7 Pendemo Tolak PPKM di Bandung Positif Covid-19

7 Pendemo Tolak PPKM di Bandung Positif Covid-19
Lihat Foto

WJtoday, Bandung - Polisi terus mengusut aksi demo menolak PPKM di Bandung yang berakhir ricuh pada Rabu (21/7). Terbaru, jumlah orang yang ditangkap mencapai 170 orang.

Sebelumnya, ada 150 orang yang ditangkap terdiri dari pelajar tingkat menengah pertama hingga pengangguran. Massa ini berbuat rusuh, menutup jalan, hingga merusak fasilitas publik.

Di antara massa yang ditangkap, polisi mendapati ada yang membawa bom molotov. Barang berbahaya itu langsung diamankan dan diselidiki lebih lanjut.

Massa juga langsung dites antigen dan hasil sementara beberapa orang dinyatakan reaktif atau positif corona.

Kasat Reskrim Polrestabes Bandung, AKBP Adanan Mangopang, menyebut sebagian besar massa yang diamankan sudah dipulangkan ke rumah masing-masing.

Meski begitu, ada sekitar 6 orang diperiksa polisi guna dimintai keterangan terkait dengan temuan bom molotov. Lima orang dimintai keterangan dengan status sebagai saksi sedangkan satu lainnya terbukti bersalah dan ditetapkan sebagai tersangka.

Namun, dikarenakan pelaku masih di bawah umur, maka akan dikenakan UU Perlindungan Anak.

"Total ada enam yang diamankan, lima sebagai saksi dan satu terbukti, karena di bawah umur dikenakan UU Perlindungan Anak," kata Adanan.

Selain itu, dari ratusan orang yang diamankan ini, polisi mendapati adanya tujuh positif Covid-19. Mereka telah dipulangkan untuk menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing.

Ratusan orang yang diamankan tersebut terdiri dari pelajar tingkat menengah pertama hingga pengangguran.

"Tujuh orang yang positif itu sudah dipulangkan untuk menjalani isolasi mandiri," ujar Adanan.***