Lakukan Reses, Syahrir Tampung Sejumlah Aspirasi Warga Kabupaten Bekasi

Lakukan Reses, Syahrir Tampung Sejumlah Aspirasi Warga Kabupaten Bekasi
Lihat Foto
WJtoday, Bandung -  Dari hasil kunjungan Reses H. Syahrir , S.E, M.I.POL DPRD Provinsi Jawa Barat ada beberapa aspirasi masyarakat terhadap pemerintah daerah yang disampaikan melalui perwakilannya masing-masing.
Reses dilakukan selama bulan Novemver 2020 dengan lokasi di antaranya Desa Sukamantri, Desa Sindangsari,  Kelurahan Jatimulya,  Desa Sukajaya, Desa Cibuntu, dan Desa Lubang Buaya.
Aspirasi masyarakat antara lain berharap adanya perbaikan dan peningkatan infrastruktur jalan. Meminta pemerintah untuk mempermudah akses usaha tani serta peningkatan hasil pertanian dan perkebunan. Agar pemerintah dapat memberikan bantuan dan perhatian dengan pembangunan sentra produksi pertanian. 
Lebih lanjut disebutkannya, harapan Kepala Desa agar dapat direalisasikan di antaranya, bantuan bibit pertanian dan perkebunan, bantuan pupuk, bantuan ternak, alat- alat pertanian serta untuk meningkatkan pemahaman masyarakat dalam bidang pertanian perlu pendampingan instruktur pertanian.
Saat pandemi Covid-19 ini masyarakatpun memohonkan agar bantuan yang diberikan oleh Jawa Barat Agar dapat terdistriubusi secara merata kepada masyarakat yang membutuhkan, oleh karena saat ini masih ada masyarakat yang kurang mampu belum mendapatkan serta menerima bantuan yang Jawa Barat canangkan. 

Selain itu, seluruh masyarakat juga meminta adanya peningkatan sarana dan prasarana pada pemakaman karena mengingat jarak yang jauh ke TPU dan sudah hamper penuh ruang pemakamannya. 
Ada masyarakat di sekitar yang rumahnya sudah tidak layak huni, maka kami meminta untuk dibantu pembangunan rutihalu tersebut agar warga kami mendapatkan tempat berkehidupan yang layak yang notabene-nya berada di lingkup Jawa Barat. 
Kemudian ada lagi masyarakat meminta adanya peningkatan sarana dan prasarana pada pendidikan, kesehatan, keamanan dan bidang keagamaan, agar didesa ini menjadi desa yang dapat meningkatkan kualitas berkehidupan para seluruh masyarakatnya. 
Selain itu, masyarakat juga mengharapkan pembangunan dan sarana peningkatan akses jalan kawasan guna akses para petani yang memang di daerah tersebut adalah menjadi sumber mata pencaharian masyarakat sekitar, guna meningkatkan produktifitas dan daya saing pertanian.
Sebagian besar warga yang meimiliki anak usia sekolah juga mengharapkan adanya bantuan fasilitas internet gratis guna meningkatkan kegiatan belajar mengajar pada masa pandemi covid seperti saat ini,, karena proses pelajaran masih menggunakan sistem daring . 
Sejumlah pemuda wilayah beraspirasi ingin menjadikan desa/ kelurahannya menjadi desa percontohan di kabupaten Bekasi dalam melakukan bercocok tanam menggunakan hidroponik dan peternakan yang nanti hasil panennya untuk menguatkan kekuatan pangan di desa, dibagikan kepada masyarakat desa. 
Lalu yang selanjutnya masyarakat berharap adanya bantuan terhadap UMKM karena kondisi pandemi, banyak sekali pengusaha yang gulung tikar apa lagi usaha UMKM, untuk memperkuat perekonomian rakyat. 
Ada pula harapan Kepala Desa agar dapat mewujudkan keinginan memiliki Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) di wilayahnya. Karena saat ini anak-anak setelah lulus Sekolah Dasar (SD) mereka menempuh jarak yang jauh dalam mengenyam pendidikan selanjutnya yang berada di desa tetangga.  ***