Okupansi Ruang Isolasi Pasien Tanpa Gejala Covid-19 di Bandung Capai 94 Persen

Okupansi Ruang Isolasi Pasien Tanpa Gejala Covid-19 di Bandung Capai 94 Persen
Lihat Foto
Wjtoday, Jakarta - Kasus covid-19 di Kota Bandung hingga saat ini masih saja terus bertambah. Keterisian ruangan isolasi atau okupansi bagi pasien terinfeksi berstatus tanpa gejala berada di angka 94 persen.

"Tempat isolasi bagi OTG menunjukkan bahwa sudah mencapai 94 persen tingkat keterisiannya, di mana sudah terisi sebanyak 66 kamar dari 70 kamar yang disediakan," Kata Wali Kota Bandung Oded M. Danial di Balai Kota Bandung, Jumat (22/1).

Sementara itu Tingkat keterisian ruang isolasi bagi pasien terinfeksi virus covid-19 di Kota Bandung sudah mencapai angka 78,89 persen.

 Data terkini, hanya tersisa 309 dari total 1.464 tempat tidur di rumah sakit yang dapat digunakan untuk merawat pasien terinfeksi covid-19.

"Ruang isolasi rumah sakit tertanggal 21 Januari 2021 menunjukkan ketersediaan fasilitas sebesar 309 tempat tidur di mana angka keterisian sebesar 1.155 tempat tidur (konfirmasi dan suspek) atau sebesar 78,89 persen," kata Oded.

Sebagai solusi, menurut Oded M Danial, bakal disiapkan 65 tempat tidur bagi pasien terinfeksi di RS Khusus Ibu dan Anak pada tanggal 21 Januari. Kemudian, bakal ditambah lagi 50 tempat tidur di sana.

Selain itu, sambung Oded, RS Darurat di Secapa TNI AD pun telah disiapkan untuk menampung pasien yang terinfeksi dari Kota Bandung. Data terkini, jumlah warga Kota Bandung yang dirawat di sana berjumlah 34 orang.***