Deddy Corbuzier Protes KPI Terkait Aturan Pemakaian Masker di Televisi

Deddy Corbuzier Protes KPI Terkait Aturan Pemakaian Masker di Televisi
Lihat Foto
Wjtoday, Jakarta - Deddy Corbuzier menyoroti kebijakan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI). Melalui akun media sosial pribadi, Deddy mengunggah video pendek berisikan curhatannya terkait aturan para publik figur harus memakai masker pada saat tampil di televisi.

Deddy Corbuzier mengungkapkan talkshow yang ia pandu sudah menjalani protokol kesehatan, seperti menjaga jarak dan tidak bersentuhan.

Selain itu, Deddy Corbuzier mengatakan para pihak yang terlibat dalam acara talkshow tersebut, wajib menjalani tes swab PCR.

“Gue ini lagi bingung sama aturan KPI (Komisi Penyiaran Indonesia). Kan gue punya talkshow. Talkshow gue kan duduknya jauh-jauhan, tidak berdiri, tidak salam-salaman, tidak tempel-tempelan,” kata Deddy seperti dilihat dalam unggahan di akun Instagramnya.

“Sudah melewati protokol kesehatan, PCR, semuanya sudah. Terus harus pakai masker,” lanjutnya.

KPI memang mewajibkan setiap selebritas dan publik figur menerapkan protokol kesehatan saat tampil di televisi. Mereka harus menggunakan masker dan menjaga jarak.

“Nah, Anda mungkin belum pernah ngebawain talkshow satu jam lebih pakai masker. Teman-teman (host acara talkshow) mungkin enggak berani ngomong juga. Tapi, ya sudahlah, anggap saja memang itu (aturan KPI) membantu,” tutur Deddy Corbuzier.

Deddy Corbuzier Bandingkan Aturan Penggunaan Masker di Talkshow dan Sinetron

Deddy Corbuzier kemudian membandingkan soal aturan penggunaan masker bagi para figur publik saat tampil di talkshow dengan para artis yang terlibat dalam sinetron.

“Tapi, sinetron boleh tidak pakai masker, mantap. Apakah mungkin kalian berpikir bahwa protokol kesehatan mereka lebih baik dibandingkan kita? Saya enggak tahu. Atau protokolnya lebih mahal? Saya juga enggak tahu. Atau mungkin beda universe?” ucap pria 44 tahun ini.

Dalam sinetron, Deddy Corbuzier mengatakan ada adegan yang memperlihatkan orang berpelukan dan berpegangan tangan.

“Jadi, masyarakat melihat, ‘Oh, ternyata kalau pelukan, gandengan di jalan boleh enggak pakai masker.’ Apakah tidak menghambat kinerja satgas kita juga? Atau ada hal spesial atau gimana? Gue pengin tahu sih,” ujar Deddy.

Deddy Corbuzier juga sempat mengungkapkan betapa tidak nyaman harus memakai masker pada saat membawakan talkshow dengan durasi satu jam lebih.
Dedi mengaku tak bakal cemburu lantaran tak pernah menonton sinetron sama sekali.

“Gue bukan ngiri sama sinetronnya, enggak nonton juga. Cuma pengap saja gitu kalau lo pada tahu bawain talkshow 1 jam lebih, atau 2 jam pas tapping. Harus pakai masker itu pengap. Padahal protokolnya semua sudah kita jalanin. Kalau kita enggak jalanin oke lah. Orang jauh-jauhan, duduknya jaraknya 2 meter. Begitu bro, begitu sis yang ada di KPI, Tolonglah,” tutup Deddy Corbuzier.***