Bungkam PSS Sleman Dua Gol, Arema FC Gusur Persib Bandung dari Puncak Klasemen Liga 1

Bungkam PSS Sleman Dua Gol, Arema FC Gusur Persib Bandung dari Puncak Klasemen Liga 1
Lihat Foto

WJtoday, Jakarta - Poin penuh berhasil diraih Arema FC di pekan ke-19 BRI Liga. Menghadapi PSS Sleman, Kamis (13/1/2022), di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Arema FC menang dengan skor 2-0.

Dengan tambahan tiga poin, Arema FC yang kini mengoleksi 40 poin dari 19 pertandingan beranjak ke puncak klasemen sementara BRI Liga 1.

Menggusur Persib Bandung ke posisi dua dengan koleksi 37 poin dari 18 pertandingan.

Sementara PSS Sleman, dengan kekalahan ini, mereka belum mampu beranjak dari papan tengah klasemen. Mengantongi 24 poin dari 19 pertandingan, PSS Sleman saat ini tertahan di posisi 10.

Pertandingan berlangsung alot di babak pertama. Sama-sama membidik tiga poin, kedua tim tidak ragu bertukar serangan di sepanjang babak pertama.

Sayangnya, tidak ada gol tercipta di paruh pertama pertandingan. Skor kacamata bertahan hingga turun minum.

Delapan menit bola bergulir di babak kedua, Arema FC sukses memecah kebuntuan. Menyambut umpan Santoso, Kushedya Hari Yudo mengubah skor menjadi 1-0.

Tiga menit berselang, papan skor kembali berubah. Kali ini Santoso yang mencatatkan namanya di papan skor, meneruskan umpan dari Rafli.

Skor 2-0 untuk kemenangan Arema FC bertahan hingga laga usai.

Susunan Pemain

Arema FC (4-3-3): Adilson Maringa; Rizky Dwi, Fabiano Beltrame, Bagas Adi Nugroho, Johan Alfarizi; Rensi Yamaguchi, Hanif Sjahbandi, Jayus Hariono; Dendi Santoso, Kushedya Hari Yudo, Carlos Fortes.

PSS Sleman (4-3-3): Miswar Saputra; Bagus Nirwanto, Aaron Evans, Asyraq Gufron, Derry Rachman; Dave Mustaine, Juninho, Kim Kurniawan; Irkham Mila, Supriyadi, Riki Dwi.***