Erick Thohir Akan Bongkar dan Bubarkan Forum 'tak Jelas' di BUMN

Erick Thohir Akan Bongkar dan Bubarkan Forum 'tak Jelas' di BUMN
Lihat Foto

WJtoday, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengungkap keberadaan banyak forum di perusahaan pelat merah yang tak efisien. Dari laporan yang ia terima, jumlah forum itu cukup banyak.

Atas dasar itulah, ia akan membongkar dan membubarkan forum-forum tersebut.

"Saya juga baru dapat laporan ternyata di BUMN ini banyak forum juga. Ada forum hukum, ada forum keuangan, ada forum CSR saya pastikan saya bongkar, yang tidak efisien di forum-forum itu saya bongkar," ujar Erick dalam acara Forum Humas BUMN yang disiarkan di kanal YouTube, dipantau pada Selasa (30/11/2021).

Dia menambahkan, langkah itu dilakukan karena ia ingin menjadikan forum-forum di BUMN sebagai rekanan yang sejajar dengan BUMN.

Baca juga: Akui Ada Jual-Beli Jabatan BUMN, Erick Thohir Disarankan Lapor KPK

Selain itu, ia juga ingin mendorong agar forum di BUMN dan Kementerian BUMN bisa saling memayungi dan mendorong transformasi di perusahaan plat merah. Menurutnya, mereka lah yang selalu bersinggungan dengan BUMN.

Lebih lanjut, Erick berharap forum BUMN dan kementerian bisa menjadi sebuah kesatuan dan memastikan bahwa perusahaan negara bisa bersaing di pasar terbuka maupun di lingkup global.

Tidak hanya itu, ia juga ingin BUMN memiliki ekosistem dan model bisnis yang kuat serta program-program BUMN sebagai keseimbangan dari pasar yang hasilnya dapat dinikmati oleh negara.

"Kita pastikan bahwa BUMN ini punya ekosistem yang kuat, bisnis model yang kuat. Kita pastikan juga program-program BUMN ini sebagai keseimbangan dari market dan kita pastikan juga ada hasilnya untuk kita semua terutama untuk negara," tandasnya.  ***