Game yang Diadaptasi dari Manga, 'Captain Tsubasa: Ace' Bakal Sajikan Mode Single-Player Klasik
WJtoday, Jakarta - Publisher DeNA akhirnya kembali membagikan serangkaian detail baru dari game sepak online Captain Tsubasa: Ace yang diadaptasi dari manga ikonik.
Detail kali ini berfokus pada gameplay dari serangkaian mode seperti Ace Showdown yang akan mencakup porsi PvP.
Dari sinilah para pemain bisa mengantisipasi sensasi bermain paling kompetitif lewat match 5v5 yang memungkinkan kontrol skuad secara real time mulai dari saat menggiring bola, mengumpan, mengantisipasi serangan, hingga berusaha mencetak gol.
Setiap match hanya akan berlangsung selama empat menit saja, jadi tempo permainannya memang akan terasa sangat cepat dan menyita fokus penuh.
Selain itu gamenya ikut menawarkan berbagai mode PvE sebagai bagian dari Footbal Field Trial.
Ada begitu banyak opsi yang ditawarkan mulai dari kustomisasi skuad lengkap, serangkaian tantangan untuk diselesaikan, hingga pilihan opsi kontrol secara auto bagi yang ingin bersantai atau manual bagi pemain yang ingin merasakan jalannya match dengan lebih imersif.
Perlu diperhatikan kalau gamenya tetap menuntut strategi khusus, apalagi saat melakukan switch karakter dan eksekusi aksi lainnya yang sangat mengandalkan timing.
Dari semua mode gameplay yang tersedia, para pemain tidak ketinggalan bisa menikmati jalan cerita original Captain Tsubasa mulai dari saat dihadapkan pada berbagai rival seperti Jun Misugi, Hikaru Matsuyama, Tachibana bersaudara, dan Kojiro Hyuga.
Seiring jalannya progress, nantinya game ini juga akan memberi akses ke lebih banyak karakter baru yang bisa direkrut untuk membentuk skuad impian, apalagi jika karakter-karakter tersebut sudah meninggalkan impresi yang kuat di konten ceritanya.
Captain Tsubasa: Ace saat ini masih dalam tahap pengembangan aktif untuk Android dan iOS tanpa jadwal rilis pasti. ***
Sumber: Gamerwk