Hasil Semifinal Piala AFF 2022 Leg Kedua: Vietnam 2-0 Indonesia

Hasil Semifinal Piala AFF 2022 Leg Kedua: Vietnam 2-0 Indonesia
Lihat Foto

WJtoday, Jakarta - Langkah Timnas Indonesia terhenti di semifinal Piala AFF 2022 usai kalah 0-2 pada leg II dari Timnas Vietnam, Senin (9/1/2023) malam WIB.

Bertanding di Stadion My Dinh, Hanoi. Brace Nguyen Tien Linh (3', 47') menamatkan perjuangan skuad Garuda di Piala AFF 2022. 

Serangan cepat langsung dilancarkan Vietnam sejak babak pertama. Hasilnya, gol tercipta di menit ketiga via Nguyen Tien Linh. Umpan lambung Do Hung Dung dari lini pertahanan, berhasil dikontrol dengan baik dan diselesaikan dengan manis. Tuan rumah unggul 1-0!

Indonesia sendiri langsung berusaha menata permainan usai tertinggal cepat. Namun, Vietnam dengan leluasa memainkan bola. Hingga menit ke-25, Indonesia masih kesulitan menembus pertahanan Vietnam

Sebaliknya, The Golden Stars tak banyak melancarkan serangan. Pun begitu, Doan Van Hau melancarkan tendangan keras dari jarak jauh di menit ke-29. Untungnya, bola masih melebar dari sasaran. Semenit berselang, giliran sundulan Nguyen Quang Hai yang bisa diamankan Nadeo Argawinata. 

Laga memanas setelah beberapa insiden yang melibatkan permainan fisik terjadi jelang memasuki menit ke-40. Fachruddin memiliki peluang lewat sundulan di injury time, tetapi melebar.

Skor 1-0 menutup akhir babak pertama laga leg II semifinal Piala AFF 2022 antara Timnas Vietnam vs Timnas Indonesia. Dengan kondisi ini, Tim Merah Putih harus bisa menyamakan kedudukan untuk unggul dalam hal gol tandang.

Serangan cepat kembali dilancarkan Vietnam usai turun minum. Umpan panjang Van Hau kembali membelah pertahanan Indonesia dan bisa dimanfaatkan Pham Tuan Hai di menit ke-47. Beruntung, bola bisa diblok Jordi Amat sehingga menghasilkan tendangan penjuru. 

Sayangnya, dari tendangan penjuru itu, Vietnam mencetak gol keduanya. Skema cukup mirip gol pertama. Umpan Do Hung Dung disambar sundulan Nguyen Tien Linh untuk mengubah kedudukan menjadi 2-0 bagi tuan rumah. 

Tertinggal dua gol, Indonesia berusaha mencari gol cepat. Marc Klok, lewat tendangan bebas, berjudi dengan mengarahkan langsung bola ke gawang dari sisi lapangan di menit ke-52. Namun, bola dengan mudah diamankan Dang Van Lam.

Shin Tae-yong merespons situasi dengan menurunkan Witan Sulaeman dan Ricky Kambuaya. Mereka menggantikan Asnawi Mangkualam serta Saddil Ramdani. Akan tetapi, peluang didapat Vietnam menit ke-61. Sepakan penjuru Do disambut tendangan voli Quang Hai yang untungnya menyamping. 

Memasuki 10 menit terakhir, Indonesia bermain terbuka untuk mengejar defisit gol. Sayangnya, tidak ada gol tambahan tercipta. Langkah Indonesia terhenti di semifinal Piala AFF 2022 setelah kalah 0-2 secara agregat dari Vietnam. ***