Jelang PSBB, Sejumlah Warga Bandung Lakukan Aksi Borong di Beberapa Supermarket

Jelang PSBB, Sejumlah Warga Bandung Lakukan Aksi Borong di Beberapa Supermarket
Lihat Foto
WJtoday, Bandung - H-1 jelang penetapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Bandung Raya, sejumlah warga kembali memadati super market untuk belanja kebutuhan pangan.

Menurut pantauan wjtoday.com, super market Griya Cinunuk padat oleh warga yang membeli kebutuhan sehari-hari. Hal sama juga terjadi di supermarket Borma Cinunuk, warga berbondong-bondong tanpa memikirkan sosial distancing.

"Kebetulan memang stok makanan di rumah sudah habis, maka saya kembali berbelanja lagi. Selain itu memang besok kan PSBB, maka ambil aman lah. Bisi besok ga bisa keluar rumah," ujar Ningsih (43) saat ditemui di Griya Cinunuk, Jalan Raya Tagog Cinunuk No.187, Cileunyi, Kabupaten Bandung, Selasa (21/4/2020).

Ia menilai memang menjelang penetapan PSBB Bandung Raya, setidaknya hal tersebut membuat panik masyarakat. Menurutnya banyak tetangganya ikut panik dengan adanya kebijakan tersebut, sehingga banyak dari mereka ikut melakukan stok kebutuhan pangan.

"PSBB ini membuat panik kami selaku ibu-ibu. Apalagi kalau nanti tidak bisa keluar rumah, dan stok makanan di rumah habis. Ya itu bisa repot," katanya. ***