Klarifikasi Anji Manji Terkait Polemik Unggahan Foto tentang Covid-19

Klarifikasi Anji Manji Terkait Polemik Unggahan Foto tentang Covid-19
Lihat Foto
WJtoday, Jakarta - Postingan Anji di akun media sosialnya soal foto jenazah Covid-19 yang disertai opini personal menuai polemik. Buntut dari hal itu, Anji pun mendapat kecaman dari organisasi Pawarta Foto Indonesia. Penyataan Anji dianggap telah melecehkan karya jurnalistik.


Dilansir dari laman resmi Instagram @duniamanji, Erdian Aji Prihartanto alias Anji Manji akhirnya memberikan klarifikasinya.

Anji Manji mengungkapkan mengenai viralnya foto jenazah korban COVID-19 yang diabadikan oleh Joshua.

“Saya tidak mendiskreditkan profesi pewarta foto maupun jurnalis. Secara karya foto, buat saya foto dari Joshua Irwandi adalah foto yang powerful. Caption di Instagram adalah opini saya dari sudut penyebaran informasi yang terasa janggal, buat saya. Hal ini sangat bisa didebat karena bisa salah bisa benar,” kata Anji menyampaikan poin pembicaraannya dengan PFI.

Anji menjelaskan bahwa dirinya tidak sedang menyoroti karya foto jurnalistik maupun wartawan yang mendokumentasikan jenazah Covid-19. Yang disoroti Anji, katanya, adalah aspek penyebaran informasi yang memiliki kemiripan dengan pola buzzer.

“Yang saya bahas dengan KOL dan lainnya adalah pola penyebaran informasi, bukan tujuan Joshua mengambil foto itu,” akunya.

Anji juga mengatakan dirinya menyoal tentang jenazah Covid-19 bukan pada ranah kode etik jurnalistik. Melainkan kode etik dunia kesehatan. Namun mengenai kode etik jurnalistik Anji tentu saja tidak mengetahui secara pasti karena dirinya tidak memiliki latar belakang sebagai wartawan.

“Saya mengerti pasti ada etika untuk pewarta foto maupun jurnalis. Saya tidak akan mendebat tentang hal itu karena pasti PFI lebih tahu. Sekali lagi dalam hal ini pertanyaan saya mengacu pada kode etik dunia kesehatan,” tuturnya.

Dia pun menyadari postingan kemudian menuai polemik dari kalangan profesi wartawan karena tidak sempat memberikan penjelasan tambahan untuk memperjelas pendapatnya. Sehingga lantas mendapat reaksi dari PFI. Anji kemudian menyampaikan permohonan maafnya secara terbuka.

“Kesalahan saya dalam hal ini adalah tidak menyertakan kalimat tambahan untuk memperjelas poin yang saya tuju. Untuk kesalahpahaman ini saya minta maaf kepada PFI dan pastinya pada Joshua Irwandi,” paparnya.

Anji mengatakan bahwa dirinya biasanya tidak pernah menghapus postingan yang sifatnya opini. Namun kali ini dia akan menghapus postingan itu demi menghormati PFI dan juga Joshua Irwandi selaku pemilik hak cipta atas foto yang dipostingnya.

“Saya juga mau meralat sedikit pernyataan tertulis dari PFI yang menuliskan saya mantan artis. Memang saya berencana untuk pensiun dini dari dunia keartisan dan mengurus bisnis saya, tapi belum hari ini,” tandas Anji dalam postingan Instagramnya. ***