Kota Depok Siagakan Tujuh Pos Pengamanan Selama Mudik Lebaran 2023

Kota Depok Siagakan Tujuh Pos Pengamanan Selama Mudik Lebaran 2023
Lihat Foto

WJtoday, Depok - Ratusan pasukan dari unsur TNI, Polri, Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, dan lainnya mengikuti apel Operasi Ketupat Jaya 2023 tingkat Kota Depok di Lapangan Polres Metro Depok, Senin (17/4/2023) sore.

Wali Kota Depok Mohammad Idris saat memimpin apel gelar pasukan ini, menyampaikan sambutan Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Dikatakannya, apel Operasi Ketupat Jaya 2023 diadakan secara serentak dari tingkat Mabes Polri hingga ke satuan kewilayahan yang merupakan bentuk Pengecekan Akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat 2023.

Kegiatan ini merupakan wujud nyata sinergitas Polri dengan stakeholder terkait dalam rangka pengamanan mudik dan perayaan hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah.

Usai memimpin apel, Idris menyatakan, seperti yang dikatakan Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Ahmad Fuady, Kota Depok ini bukan sebuah perlintasan atau perjalanan lintas provinsi.

"Tapi memang Depok dari daerah ke daerah, dan bukan perlintasan mudik," kata Idris.

Mungkin, lanjut Idris, dari sisi jalan tol, Kota Depok masuk dalam kategori perlintasan arus mudik. Untuk itu, perlu dilakukan antisipasi.

"Misalnya Jalan Raya Bogor, di tolnya itu, dan bahkan prediksi dari kementerian sekarang mudik lebih banyak menggunakan jalur alternatif bukan jalan tol, itu yang juga harus diantisipasi," sebutnya.

"Tentunya juga berkoordinasi dengan pihak kepolisian, TNI untuk menjaga pos-pos yang sudah ditentukan, khususnya yang ada di Kota Depok," dia menambahkan.

"Ada tujuh pos pengamanan dan satu pos pelayanan disiagakan di Kota Depok selama mudik lebaran 2023," jelas Idris.

Untuk aturan cuti bersama Idulfitri 1444 H sendiri dimulai dari tanggal 19, 20, 21, 24, dan 25 April. Saat ini pihaknya belum dapat memastikan warga yang melakukan mudik ataupun sebaliknya.

"Datanya kita belum ada, yang jelas dari resminya perusahaan dan juga lembaga pemerintah dan non pemerintah, mulai liburnya hari Rabu (19 April 2023), anak sekolah memang sudah libur, tapi orang tuanya belum, sehinga belum terpantau berapa yang keluar," terang Idris.

Sementara itu, Kapolres Metro Kota Depok, Kombes Pol Ahmad Fuady menuturkan, sebanyak 170 personel kepolisian dikerahkan untuk pengamanan libur lebaran tahun 2023, dengan dibantu oleh stakeholder lainnya.

Dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Jaya 2023 ini, Polres Metro Depok telah menyiapkan sebanyak tujuh pos pengamanan dan satu pos pelayanan, yang tersebar di 11 kecamatan se-Kota Depok.

"Sedangkan terkait persiapan, kita insyaAllah sampai saat ini masih berjalan dengan baik. Mudah-mudah selama berjalannya operasi ini, semua TNI-Polri dan Pemerintah Kota Depok bisa melayani pemudik," ujar Ahmad Fuady.

"Tujuannya agar bisa melayani pemudik supaya yang ingin pulang kampung bisa berjalan dengan aman dan nyaman. Dan warga Kota Depok yang menjalankan ibadah agar bisa aman dan nyaman, maka kita minimalisir adanya tindak pidana," tandasnya. ***