Lukas Enembe Tiba di Jakarta, Dikawal Ketat Aparat Kepolisian hingga BIN

Lukas Enembe Tiba di Jakarta, Dikawal Ketat Aparat Kepolisian hingga BIN
Lihat Foto

WJtoday, Jakarta - Gubernur Papua Lukas Enembe akhirnya resmi digelandang penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke Jakarta usai drama sakit sekian lamanya.

Dari informasi yang didapat, Lukas Enembe tiba di Bandara Soekarno Hatta sekira pukul 20.52 WIB setelah sebelumnya sempat transit di Manado, Sulawesi Utara.

Lukas Enembe pun diturunkan melalui Terminal Kargo Bandara Soekarno Hatta dan langsung mendapatkan pengawalan ketat dari aparat kepolisian, termasuk pihak Badan Intelijen Negara (BIN).

Lukas Enembe Langdung Diperiksa Kesehatan di RSPAD

Lukas Enembe saat ini sudah tiba di Jakarta, sekira pukul 21.16 WIB. Ia mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta menggunakan pesawat Lion Air JT-3749 dengan pengawalan dari tim penyidik KPK dan Kepolisian.

Kedatangan Lukas Enembe di Jakarta ini pun dibenarkan oleh juru bicara KPK, Ali Fikri. Ia menyampaikan bahwa saat ini tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi pemberian dan penerimaan hadiah atau janji pembangunan infrastruktur di Papua itu tengah menjalani pemeriksaan medis di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto Jakarta Pusat.

“Dilakukan pemeriksaan lebih dahulu di RSPAD,” kata Ali Fikri.

Ia juga menegaskan bahwa fasilitas pemeriksaan kesehatan yang diberikan kepada Luas Enembe itu sebagai bagian dari azas pemenuhan hak sekalipun sebagai tersangka.

“Kami tetap ingin menjunjung hak asasi manusia. Hak kesehatan dari tersangka,” tegasnya.

Pengamanan kedatangan Lukas Enembe ini pun terbilang sangat ketat setelah sebelumnya memang sekelompok masa pendukung Lukas Enembe diketahui sempat membuat kerusuhan dengan mendatangi Mako Brimob Kotaraja, Papua.

Lukas Enembe pun diketahui akhirnya ditangkap oleh KPK RI dibantu aparat Brimob Polda Papua saat santap siang di sebuah restoran di Papua.

Penangkapan ini dilakukan setelah kader Partai Demokrat itu beberapa kali mangkir dari panggilan pemeriksaan KPK sebagai tersangka dengan alasan sakit.

KPK Pastikan Periksa Lukas Enembe Besok Siang

Ali Fikri menyampaikan, bahwa agenda pemeriksaan Lukas Enembe akan dilakukan pada hari Rabu (11/1) besok siang di gedung Merah Putih, Kuningan, Setia Budi, Jakara Selatan.

“Kami agendakan (pemeriksaan) besok siang gitu ya,” kata Ali dalam keterangannya, Selasa (10/1).

Namun untuk status Lukas Enembe saat ini, ia masih dianggap sebagai tertangkap. Karena posisi Lukas masih dalam perjalanan menuju ke gedung KPK untuk pemeriksaan secara intensif terhadap kasus yang dijeratkan kepadanya itu.

“Karena ini kan penangkapan itu memang sesuai dengan hukum acara pidana kan 1×24 jam, jadi statusnya masih orang yang ditangkap,” ujarnya.

Lalu untuk status hukum selanjutnya, akan disampaikan setelah proses pemeriksaan rampung dilakukan.

“Baru kemudian besok siang kami akan sampaikan perkembangannya pada teman-teman semuanya,” imbuh Ali.***