Perolehan Sementara Medali Porprov Jabar 2022: Kota Bandung Geser Kabupaten Bekasi

Perolehan Sementara Medali Porprov Jabar 2022: Kota Bandung Geser Kabupaten Bekasi
Lihat Foto

WJtoday, Bandung - Kota Bandung untuk sementara memimpin klasemen perolehan medali di Porprov XIV Jabar 2022 hingga Jumat (4/11/2022) malam, menggeser posisi yang sebelumnya ditempati Kabupaten Bekasi.

Keberhasilan Kota Bandung memimpin klasemen medali di Porprov Jabar 2022 ini setelah menambah tiga medali emas yang disumbangkan para atlet dari cabang olah raga dayung, loncat indah dan binaraga.

Dengan tambahan mdali emas tersebut, Kota Bandung sudah mengumpulkan 7 medali emas, 5 perak dan 10 perunggu. Menggeser posisi Kabupaten Bekasi yang turun ke posisi kedua dengan raihan 6 emas, 4 perak dan 6 perunggu.

Tiga medali emas yang diraih Kota Bandung dari cabang loncat indah, disumbangkan oleh pasangan Rohmat/Rangga Fakhrudin yang tampil nomor papan 3 meter synchro putra.

Dari cabor dayung, pasangan Rifqi Harits Taufiqurrahman dan Rafiq Wijdan Yasir ikut menyumbangkan medali untuk Kota Bandung.  

Selain meraih tiga medali emas, atlet Kota Bandung juga membawa pulang tiga medali perak dan dua medali perunggu yang berasal dari cabor dayung dan renang perairan terbuka.  ***