Punya 4 Penjaga Gawang, Siapa Kiper Utama Persib Bandung untuk Liga 1 2021-2022

Punya 4 Penjaga Gawang, Siapa Kiper Utama Persib Bandung untuk Liga 1 2021-2022
Lihat Foto

WJtoday, Bandung - Persib Bandung mempunyai empat penjaga gawang yang masuk skuad ke Liga 1 2021-2022. Mereka adalah Teja Paku Alam, I Made Wirawan, M Natshir, dan M Aqil Savik

Lalu siapa yang akan jadi pilihan utama?

Berkaca pada musim lalu, Teja Paku Alam (27) adalah pilihan utama. Dia sedang berada di usia emas dan memiliki performa menjanjikan.

Teja Paku Alam

Di sisi lain, I Made Wirawan tak bisa diremehkan meski saat ini jadi pemain paling senior di Persib. 

Ada juga M Natshir yang sempat jadi kiper utama Persib sebelum dihantam cedera patah tulang fibula pada 2018.

Selanjutnya, ada Aqil yang merupakan pilar Timnas Indonesia.

I Made Wirawan

Namun, Teja masih dalam tahap pemulihan cedera patah tulang hidung. Begitu juga dengan Made yang masih dalam masa pemulihan akibat cedera beberapa waktu lalu.

Di sisi lain, Natshir masih berusaha menemukan performanya setelah sekitar dua tahun absen bermain. Sedangkan Aqil sangat minim pengalaman bermain di level kompetisi senior.

M Natshir

Pelatih kiper Persib, Luizinho Passos mengatakan terus melakukan persiapan agar para kiper siap tempur di kompetisi. Semua sudah berlatih secara normal, namun tak semua bisa dimainkan di laga perdana kontra Barito Putera pada 4 September 2021.

"Saya melakukan persiapan karena kami akan memulai liga di pekan ini dan saya pikir semua kiper harus dalam kondisi fit," ujar Passos, Rabu (1/9/2021).

Dilihat dari level kebugaran dan kesiapan mental, hanya Teja yang kemungkinan tak bisa dimainkan. Sebab, mantan pemain Sriwijaya FC itu masih menyimpan trauma.

M Aqil Savik

"Teja sudah kembali berlatih dengan normal, tapi masih butuh waktu. Karena terkadang dia masih merasa takut (bergerak bebas) karena cederanya. Tapi, proses pemulihannya bagus," jelas pria asal Brasil itu.

Itu berarti ada tiga kiper yang siap dimainkan. Namun, Passos belum memastikan siapa yang akan jadi tumpuan utama Persib di bawah mistar gawang, terutama saat melawan Barito.

"Belum (diputuskan siapa kiper utama), saya masih memantau hingga mendekati pertandingan di liga. Mungkin besok saya akan berbicara dengan pelatih kepala (Robert Alberts)," ucap Passos.***