Tercatat Hanya Terjadi 5 Kecelakaan Lalu Lintas di Sumedang saat Libur Nataru

Tercatat Hanya Terjadi 5 Kecelakaan Lalu Lintas di Sumedang saat Libur Nataru
Lihat Foto

WJtoday, Sumedang - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sumedang mencatat 5 penanganan terhadap korban kecelakaan lalu lintas selama libur Nataru hingga 29 Desember 2022. 

Kecelakaan lalu lintas yang dialami korban selama ini tergolong kecelakaan ringan.

"Berdasarkan catatan kami hanya 5 kali penanganan korban kecelakaan selama (libur Nataru) ini," ujar Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan pada Dinas Kabupaten Sumedang, Atik Nurhayati, Kamis (29/12/2022).

Angka tersebut, kata Atik, jauh berbeda jika dibandingkan dengan penanganan korban kecelakaan saat libur lebaran beberapa waktu lalu, yang angkanya cukup tinggi.

Dia mengungkapkan, selama libur Nataru ini, Dinas Kesehatan mendirikan posko di sejumlah titik dengan dilengkapi petugas kesehatan dan unit ambulans. 

Kemudian dalam melakukan pelayanan kesehatan selama Nataru, pihaknya juga menyiapkan rumah sakit rujukan. Di antaranya, untuk di wilayah kota Sumedang, yakni RSUD Sumedang dan RS Pakuwon. 

Kemudian untuk wilayah Sumedang Barat ada RSKK (Rumah Sakit Kesehatan Kerja). Sedangkan di wilayah Sumedang timur bekerjasama dengan RS Cideres dan RSUD Majalengka. 

"Untuk wilayah Sumedang Timur kami ada posko di Cijelag, dan sudah berkoordinasi juga dengan rumah sakit yang ada di Majalengka," tuturnya.  ***