Viral Video: Ratusan Burung Pipit Berjatuhan Mati di Balkot Cirebon

Viral Video: Ratusan Burung Pipit Berjatuhan Mati di Balkot Cirebon
Lihat Foto

WJtoday, Cirebon  - Ratusan burung pipit jatuh dan mati mendadak di lingkungan Balai Kota Cirebon, Jawa Barat, Selasa (14/9/2021). Belum diketahui penyebab ratusan burung itu mati mendadak.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cirebon Kadini membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, burung-burung itu mati setelah hujan deras mengguyur pada malam sebelumnya.

"Iya benar (ada ratusan burung mati di kawasan Balai Kota Cirebon) setelah semalam diguyur hujan deras," kata Kadini saat dihubungi wartawan, Selasa (14/9).

Kadini mengatakan pihaknya akan meneliti lebih lanjut penyebab ratusan burung pipit itu mati mendadak. Pemkot Cirebon baru akan mengambil tindak lanjut setelah hasil penelitian keluar.

"Kami sedang meneliti (penyebab kematian burung-burung itu), setelah itu baru kami akan menindaklanjuti," ujarnya.

Fenomena ratusan burung pipit mati di kawasan Balai Kota Cirebon itu sempat viral di media sosial setelah diunggah akun @infocrbcom pada Selasa pagi.

Dalam unggahannya, terlihat video yang menunjukkan ratusan bangkai burung memenuhi area parkir Balai Kota Cirebon.

Dalam keterangannya, akun itu menyebutkan bahwa ratusan burung itu mati setelah hujan yang mengguyur kawasan tersebut sejak kemarin malam.

"Cuaca sedang hujan, di Balai Kota Cirebon burung berjatuhan dan banyak yang mati," demikian keterangan dari akun tersebut.  ***