10 Orang Terkaya di Indonesia 2024 Versi Forbes

10 Orang Terkaya di Indonesia 2024 Versi Forbes

WJtoday, Bandung - Daftar orang terkaya di Indonesia telah dirilis oleh Forbes seperti dilansir Forbes the real time billionaires, Jakarta, Rabu (3/1/2024)

10 orang terkaya di Indonesia 2024 ini memiliki berbagai macam bisnis, mulai dari petrokimia, batu bara, rokok hingga perbankan.

Urutan pertama dipegang oleh Prajogo Pangestu tercatat memiliki kekayaan sebesar US$54,4 miliar.

Melihat posisi pertama yang diisi oleh Prajogo Pangestu, menjadi menarik untuk menilik track record kekayaannya sejak tahun 2020, melihat data ditahun sebelumnya, bahwa Prajogo Pangestu memiliki lompatan kekayaan yang sangat cepat.

Mengutip Forbes pada tahun 2020, ia berada di posisi ketiga dengan kekayaan total kekayaan US$6 miliar.

Sempat naik tipis pada tahun 2021 sebanyak US$6,1 miliar, kekayaan Prajogo Pangestu turun di angka US$5,1 miliar pada tahun 2022.

Lompatan tinggi terjadi pada tahun 2023. Kekayaan Prajogo Pangestu yang dirilis oleh Forbes tertulis senilai US$43,7 miliar. Tahun 2024 awal, ia tercatat memiliki kekayaan sebesar US$54,4 miliar.

10 Orang Terkaya di Indonesia Versi Forbes 2024

1. Prajogo Pangestu Pendiri Barito Pacific ini diketahui menjadi orang terkaya di Indonesia dengan kekayaan USD55,7 miliar atau setara Rp861,9 triliun.

2. Low Tuck Kwong Pendiri Bayan Resources, sebuah perusahaan pertambangan batu bara di Indonesia ini memiliki kekayaan mencapai USD 28 miliar atau sekitar Rp 433,2 triliun.

3. Robert Budi Hartono diperkirakan kekayaannya mencapai USD26 miliar atau setara Rp402,3 triliun.

4. Sementara kakak dari Budi Hartono,yakni Michael Bambang Hartono mempunyai harta kekayaan USD24,9 miliar atau setara Rp385,3 triliun. Kekayaan Robert Budi dan Michael Bambang berasal dari pembuat rokok kretek Djarum, dan investasinya di Bank Central Asia (BCA).

5. Sri Prakash Lohia Sri Prakash Lohia merupakan ketua Indorama Corporation, perusahaan petrokimia dan tekstil. Kekayaannya ditaksir menyentuh angka USD8,7 miliar atau setara Rp134,6 triliun

6. Chairul Tanjung Pengusaha yang sukses memimpin CT Corp ini memiliki kekayaan mencapai USD 5,7 miliar atau sekitar Rp 88,1 triliun.

7. Dewi Kam mendapatkan sebagian besar kekayaannya dari saham minoritas di perusahaan pertambangan batu bara Bayan Resources di Indonesia. Saat ini kekayaannya diperkirakan mencapai USD4,6 miliar atau setara Rp71,1 triliun

8. Lim Hariyanto Wijaya Sarwono dan keluarganya memiliki saham mayoritas di produsen minyak sawit Bumitama Agri yang terdaftar di Bursa Efek Singapura. Kekayaannya mencapai USD4,5 miliar atau setara Rp69,6 triliun

9. Djoko Susanto pemilik grup Alfamart, bisnis ritel minimarket. mempunyai kekayaan USD4,4 miliar atau setara Rp66,5 triliun

10. Tahir yang merupakan pendiri Mayapada Grup mempunyai kekayaan USD4,2 miliar atau setara Rp64,9 triliun yang berasal dari bisnis diversifikasi seperti rumah saki,TV berbayar, media cetak, properti,hingga perbankan.

Itulah daftar 10 orang terkaya Indonesia versi Forbes 2024.***