Persib Bandung Incar Posisi Runner-up Liga 1 2022/2023

Persib Bandung Incar Posisi Runner-up Liga 1 2022/2023
Lihat Foto

WJtoday, Bandung - Persib Bandung hanya bisa mengincar posisi dua alias runner-up Liga 1 2022-2023. Sebagaimana diketahui, PSM Makassar saat ini kokoh di puncak klasemen Liga 1 2022-2023 dengan 69 poin dari 31 pertandingan. 
Sementara itu, Persib bertengger di posisi dua dengan nilai 56 dari 29 laga.

Marc Klok menyatakan PSM Makassar selangkah lagi juara Liga 1 2022-2023. PSM hanya butuh satu kemenangan untuk memastikan gelar juara Liga 1 2022-2023. Klok mengakui sangat sulit mengejar perolehan poin mantan timnya itu. Apalagi, mereka sedang konsisten.

"Kalau dilihat posisi, PSM berada di atas. Saya pikir PSM juara," kata Klok melalui keterangannya, dikutip Selasa (21/3/2023).

Lebih lanjut, pemain berusia 29 tahun itu mengatakan Persib saat ini fokus mengejar posisi kedua klasemen Liga 1. Maka, Maung Bandung akan memaksimalkan lima laga terakhirnya.

"Kami akan berjuang untuk (mengakhiri musim) pada posisi kedua," tandasnya.

Persib sendiri sedang bersaing ketat dengan Persija Jakarta dalam perebutan posisi kedua. Macan Kemayoran sendiri nangkring di posisi tiga dengan nilai 54 dari 29 pertandingan.

Kedua tim pun sama-sama punya lima laga sisa. Menariknya, mereka bakal bertemu pada Jumat (31/3/2023) malam WIB. Akan tetapi, venue laga Persija Jakarta vs Persib Bandung itu masih belum ditentukan.***