Hadapi STQH Jawa Barat, Pemkab Bekasi Gelar Pembinaan Qori-qoriah

Hadapi STQH Jawa Barat, Pemkab Bekasi Gelar Pembinaan Qori-qoriah
Lihat Foto

WJtoday, Kab Bekasi - Bagian Kesra Setda Kabupaten Bekasi bersama Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) menggelar pembinaan Qori-qoriah, dalam rangka persiapan menuju Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) tingkat Jawa Barat.

Pembinaan tahap pertama itu diikuti oleh 24 qori-qoriah yang diadakan selama tiga hari, pada 9-11 Februari 2023, yang berlangsung di Hotel Grand Cikarang, Jl. Jababeka Raya, Cikarang Utara.

Hadir pada kegiatan tersebut, perwakilan Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat, Subkor Pengembangan Seni Budaya Islam dan MTQ, Efendi Rahmat dan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Bekasi, Asnawi.

"Untuk menjadi qori-qoriah terbaik, dibutuhkan mental juara. Menguasai teknik STQH, serta mempersiapkan segala kemungkinan, termasuk kendala non teknis, dan memahami norma instrumen STQH," kata Efendi Rahmat dalam keterangannya, dikutip Minggu (12/2/2023).

Kabag Kesra Setda Kabupaten Bekasi, Bennie Y. Iskandar berharap, kegiatan pembinaan qori-qoriah tersebut dapat meningkatkan prestasi dan pencapaian qori-qoriah Kabupaten Bekasi.

"Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan kemampuan para calon peserta Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) tingkat Jawa Barat yang akan datang," ujarnya.

Bennie menambahkan, materi yang diberikan pada kegiatan tersebut, meliputi pembinaan, simulasi dan evaluasi.  ***