Indonesia Termasuk Deretan Negara yang Bakal Gelar Fan Meeting Para Pemain 'One Piece' Live Action, Ini Tanggalnya

Indonesia Termasuk Deretan Negara yang Bakal Gelar Fan Meeting Para Pemain 'One Piece' Live Action, Ini Tanggalnya

WJtoday, Jakarta - Netflix mengumumkan bakal menggelar acara fan meeting menyambut perilisan serial live action One Piece. Acara ini akan digelar di 10 negara, termasuk Indonesia.

Fan meeting One Piece akan dimulai pada Kamis, 24 Agustus 2023 di Santa Monica Pier, Los Angeles. Kemudian acara berlanjut ke Perancis, Indonesia, Jepang, Italia, Filipina, Mexico, Brasil, Thailand, serta Jerman.

Untuk di Indonesia, fan meeting bersama pemain One Piece digelar pada Rabu, 30 Agustus 2023 di Pantai Indah Kapuk, Jakarta.

Belum ada keterangan detail mengenai detail dari Netflix, namun dipastikan penggemar manga populer ini bisa ikut serta dalam fan meeting tersebut.

"Straw Hats Unite: All Aboard the Going Merry" akan diadakan pada Rabu, 30 Agustus 2023 di Pantai Indah Kapuk, Jakarta, untuk sejumlah penggemar terpilih. "Kamu diundang buat ikutan acara. Straw Hats Unite: All Aboard the Going Merry. Selebrasi fans One Piece sedunia yang bakal diadain tanggal 30 Agustus di Pantai Indah Kapuk, Jakarta. Tungguin informasi dari aku untuk aba-aba selanjutnya, ya!" tulis Netflix Indonesia di Instagram resminya.

Manga One Piece merupakan mahakarya dari Eiichiro Oda yang kemudian diadaptasi menjadi film live action oleh Netflix.

Eiichiro Oda bahkan ikut turun langsung untuk menjaga kualitas dari film live action ini.

Film live action One Piece dijadwalkan rilis secara global di Netflix mulai 31 Agustus 2023.***