Respons PDIP Usai Bobby Nasution Resmi Kader Gerindra

Respons PDIP Usai Bobby Nasution Resmi Kader Gerindra

WJtoday, Bandung - Wali Kota Medan Bobby Nasution resmi menjadi kader Partai Gerindra. PDIP yang menjadi partai tempat Bobby bernaung sebelumnya memberikan tanggapan dan sindiran tajam.

Bobby mendaftarkan diri sebagai kader Gerindra pada Senin (20/5). Gerindra langsung menerima pendaftaran Bobby. Apa asalan Bobby bergabung dengan Gerindra?

"Banyak masukan, banyak pembelajaran dari tokoh-tokoh Gerindra, banyak yang menyampaikan bagaimana karakter seorang pemimpin itu sebagaimana yang diajarkan oleh Partai Gerindra itu sendiri," kata Bobby di kantor DPD Gerindra Sumut, Senin (20/5).

Bobby menilai visi misi Gerindra sejalan dengannnya. Menantu Presiden Jokowi itu mengaku memiliki kesamaan visi dan misi dengan Partai Gerindra.

"Visi misi dari Partai Gerindra yang hari ini saya lihat memiliki kesamaan saya dan Partai Gerindra," ungkapnya.

Selain itu, Bobby juga mengambil formulir pendaftaran bacalon Gubernur Sumatera Utara dari Gerindra.

Tanggapan Politikus PDIP

Politikus PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira merespons Bobby Nasution yang kini resmi menjadi kader Partai Gerindra. Hugo mengaku sudah lupa dengan persoalan yang berkaitan dengan Bobby Nasution.

"Ah, itu urusan, urusan mereka itu. Nggak campur kita soal itu. Saya nggak campur soal itu, itu urusan dialah. Kita sudah lupa juga soal itu," kata Andreas Hugo kepada wartawan di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (21/5).

Anggota Komisi X DPR RI ini mengatakan PDI Perjuangan memiliki kader sendiri yang akan dicalonkan di Pilgub Sumatera Utara. Ia mengatakan sudah ada beberapa nama yang tengah dilakukan proses seleksi.

"Nggak, nggak ada urusan dengan Bobby. Kita punya calon sendiri, ada beberapa yang sedang melakukan proses, yang ikut proses pencarian, termasuk gubernur incumbent ada beberapa. Tapi ini nanti masuk di proses penyaringan di DPP, baru diputuskan," ujar Hugo.

"Kita udah lupa, udah lupa (soal Bobby)," katanya. ***