Gempa 2,5 Magnitudo Guncang Bandung, Getaran Dirasakan hingga Pangalengan

Gempa 2,5 Magnitudo Guncang Bandung, Getaran Dirasakan hingga Pangalengan

WJtoday, Bandung - Gempa mengguncang kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (13/3) malam sekitar pukul 19:46 WIB. Menurut keterangan dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) gempa di Bandung berkekuatan 2,5 Magnitudo.

"#Gempa Dirasakan Magnitudo: 2.5, Kedalaman: 4 km, 13 Mar 2022 19:46:37 WIB, Koordinat: 7.22 LS-107.60 BT," tulis BMKG di Twitter resmi @infoBMKG

Laporan BMKG juga menyebutkan bahwa pusat gempa berada di 23 km Tenggara Kabupaten Bandung.

"(Pusat gempa berada di darat 23 km Tenggara Kabupaten Bandung), Dirasakan (MMI): II Pangalengan,"

Sejumlah warganet di Twitter yang tinggal di Bandung mengaku juga sempat merasakan getaran gempa.

"Asli 3 menit yang lalu gue lari turun ke bawah karena ngerasa gempa, lah ternyata di bandung." tulis akun @dja***

Meksi tidak semua warganet juga merasakan dikarenakan tengah fokus menonton laga Persib vs Madura United.

"Gak kerasa karena fokus nonton persib." timpal akun @chi***