Keberatan dengan Keputusan LIB, Persib Bandung Minta Laga Kontra Persija Jakarta Digelar Sesuai Jadwal

Keberatan dengan Keputusan LIB, Persib Bandung Minta Laga Kontra Persija Jakarta Digelar Sesuai Jadwal

WJtoday, Jakarta - Persib Bandung keberatan dengan keputusan PT LIB menunda laga pekan ke-28 Liga 1 2022-2023 kontra Persija Jakarta. Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono, lantas merujuk pada permintaan Presiden RI Joko Widodo belum lama ini.

Sebagaimana diketahui, laga Persija Jakarta vs Persib Bandung itu sedianya digelar Sabtu (4/3/2023) sore WIB. Namun, PT LIB menyampaikan surat bernomor 104/LIB-KOM/III/2023 terkait penundaan laga El Clasico Liga 1 tersebut berdasarkan dua alasan.

Teddy menyatakan keberatannya. Apalagi, Presiden Jokowi belum lama ini memberikan pernyataan segala kegiatan kesenian dan olahraga harus didukung dan dipermudah proses perizinannya.

"Dengan padatnya jadwal Liga 1, penundaan ini tentunya akan sangat mempengaruhi recovery time tim Persib," kata Teddy, Kamis (2/3/2023). 

"Dengan pertimbangan di atas, kami sangat berharap pertandingan ini bisa dilaksanakan sesuai jadwal," tegas Teddy.

Presiden Jokowi sendiri memang sempat menyatakan harapan agar kegiatan kesenian dan olahraga dipermudah proses perizinannya. Sebab, dua kegiatan itu diyakini bisa menggerakkan perekonomian daerah.

“Diperkirakan tahun 2023 ada kurang lebih 3000-an event olahraga dan seni, ini bagus untuk ekonomi kita,” kata Presiden Jokowi di Balikpapan, Februari 2023.

"Sehingga kita kemarin sudah titip, bertemu Gubernur, Wakil Gubernur dan Sekda, untuk izin-izin masalah ini jangan ada yang dihambat,” lanjut Kepala Negara.

“Karena menyangkut belanja masyarakat yang ditahan Rp690 triliun tadi, dibelanjakan enggak apa-apa, untuk konser, dan menonton sepak bola," tandasnya.***