PIALA DUNIA 2022 QATAR

Pemanasan Piala Dunia: Jerman Hanya mampu Menang Tipis 1-0 Atas Oman

Pemanasan Piala Dunia: Jerman Hanya mampu Menang Tipis 1-0 Atas Oman
Lihat Foto

WJtoday, Bandung - Jerman hanya mampu menang tipis 1-0 atas Oman dalam laga pemanasan terakhir sebelum Piala Dunia 2022, di Sultan Qaboos Sports Complex, Muscat, Kamis (17/11/2022) dini hari WIB.

Laga ini adalah laga uji coba terakhir sebelum memasuki turnamen Piala Dunia 2022. Wajar jika Hansi Flick memanfaatkan pertandingan ini untuk memanaskan mesin tim Jerman.

Terbukti, Jerman belum benar-benar bermain maksimal di laga ini. Mereka kesulitan menjebol gawang lawan karena penyelesaian akhir yang kurang efektif.

Gol tunggal Jerman datang dari aksi Niclas Fullkrug di menit ke-80. Oman melawan dengan baik, tapi tidak bisa mencetak gol balasan.

Pada babak pertama, meski menguasai jalannya pertandingan,  Derr Panzer mengalami kesulitan membongkar pertahanan tim lawan. 

Hanya sedikit peluang matang yang diciptakan Jerman, meski serangan mereka semakin tajam seiring berjalannya ppertandingan. Skor betahan 0-0.

Hansi Flick membuat banyak pergantian pemain memasuki babak kedua. Hasilnya Jerman tetap mampu menjaga tempo serangan dan menguasai banyak penguasaan bola.

Namun baru pada menit ke-80, gempuran Jerman akhirnya membuahkan gol. 

Kai Havertz menembus pertahanan lawan dan menyodorkan bola untuk Fullkrug. Usai mengecoh bek lawan, Fuellkrug dengan dingin menaklukkan Al Mukhaini dari jarak dekat. 

Fuellkrug sempat menambah gol lagi di menit ke-84 tapi dianulir karena offside. Kedudukan tetap 1-0, dan bertahan hingga laga usai.

Susunan pemain

Oman: Ibrahim Al Mukhaini; Amjad Al Harthi, Juma Al Habsi, Ahmed Al Khamisi, Ahmed Al Kaabi; Jameel Al Yahmadi, Harib Al Saadi, Zahir Al-Aghbari; Salaah Al-Yahyaei; Essam Al Subhi Munzer Al Alawi.

Jerman: Manuel Neuer; Lukas Klostermann, Thilo Kehrer, Matthias Ginter, David Raum; Leon Goretzka, Ilkay Gundogan; Jonas Hofmann, Kai Havertz, Leroy Sane; Youssoufa Moukoko.  ***