Satpol PP Jadi Garda Terdepan Penegakan Perda

Satpol PP Jadi Garda Terdepan Penegakan Perda

Wjtoday, Bandung - Anggota DPRD Jabar, H. Syahrir, S.E., M. Ipol. mengharapkan Satuan Polisi Pamong Praja menjadi garda terdepan dalam penegakan peraturan daerah, dimulai dari dirinya sendiri sekaligus menjadi contoh di tengah-tengah masyarakat.

Menurut Syahrir, kunci keberhasilan dalam pelaksanaan tugas, khususnya dalam mewujudkan ketentraman dan ketertiban masyarakat, adalah koordinasi yang baik antara Satpol PP dan Satlinmas dengan elemen lainnya, seperti kepolisian dan TNI serta masyarakat. 

"Tingkatkan terus kemampuan, kapasitas dan kualitas. Kemudian harus fit dan hindari dari yang namanya narkoba dan kawan-kawan sejenis nya", katanya.

Politisi Gerindra ini memberikan apresiasi atas kinerja Satpol PP Jabar dan Satlinmas yang dinilai baik sehingga saat ini situasi dinilai kondusif.

Syahrir berpesan kepada seluruh jajaran Satpol PP dan Satlinmas untuk senantiasa meningkatkan kompetensi dan profesionalisme melalui pembenahan dalam berbagai aspek, sehingga dalam pelaksanaan tugas dan fungsinya dapat dilakukan secara lebih profesional, kompeten, dan berdedikasi tinggi serta lebih mengedepankan sikap dan tindakan yang bersifat edukatif, persuasif, dan sesuai dengan budaya masyarakat setempat.

Syahrir juga mengajak seluruh anggota Satpol PP dan Satlinmas untuk semakin meningkatkan semangat dan pengabdian kepada bangsa dan negara demi mewujudkan ketenteraman dan ketertiban umum serta perlindungan masyarakat. 

"Kita harus bersama sama meningkatkan kesiapsiagaan dalam mendukung upaya pencegahan, pengendalian, serta pendisiplinan dan penegakan hukum protokol kesehatan Covid-19," ungkapnya. 

Selanjutnya, Syahrir menekankan agar memperkuat pelaksanaan tugas yang tegas namun tetap humanis, dan senantiasa memperhatikan aspek hak asasi manusia serta citra dan wibawa penyelenggaraan pemerintahan sebagaimana diamanatkan dalam Panca Wira Satya Polisi Pamong Praja.

 "Serta  meningkatkan penegakan hukum disiplin protokol kesehatan bekerja sama dengan unsur Polri dan TNI dan berikan contoh baik kepada masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan Covid-19", ucapnya. 

H. Syahrir S.E. M.I.POL, , Fraksi Gerindra, DPRD Jabar, Komisi I DPRD Jabar