Status Gunung Lewotobi Laki-laki Naik ke Level IV Awas

Status Gunung Lewotobi Laki-laki Naik ke Level IV Awas

WJtoday, Jakarta - Status Gunung Lewotobi Laki-Laki di Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, kini dinaikan dari level III atau Siaga menjadi level IV atau Awas. 

Hal ini disampaikan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) dalam keterangannya pada Selasa, 9 Januari 2024 pukul 23.00 WITA. 

Pos Pemantau Gunung Lewotobi Laki-Laki mencatat telah terjadi erupsi Rabu, 10 Januari 2024 pukul 02.31 WITA dengan tinggi kolom abu teramati ± 500 meter di atas puncak (± 2.084 m di atas permukaan laut). 

Kolom abu teramati berwarna putih hingga kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah utara dan timur laut. Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 47,3 mm dan durasi sementara ini sekitar 4 menit 36 detik.

Tampak semburan awan panas dari puncak Gunung Lewotobi Laki- Laki membuat warga panik. Mereka berusaha menyelamatkan diri.

Pos Pemantau Gunung Lewotobi Laki-Laki mengimbau masyarakat, pengunjung, dan wisatawan tidak melakukan aktivitas apapun dalam radius 4 kilometer dari pusat erupsi dan sektoral 5 kilometer ke arah Barat Laut-Utara.***