UEFA Nations League: Denmark 2-0 Prancis, Kroasia Juara Grup

UEFA Nations League: Denmark 2-0 Prancis, Kroasia Juara Grup

WJtoday, Bandung - Prancis mengakhiri babak penyisihan grup UEFA Nations League 2022 dengan menelan kekalahan ketiga setelah menyerah 0-2 dari Denmark, di Parken Stadium, Senin (26/9/2022) dini hari WIB.

Dua gol kemenangan Denmark dicetak oleh Kasper Dolberg dan Andeas Skov Olsen di babak pertama.

Kekalahan ini membuat Les Blues mengakhiri kompetisi tersebut dengan finis di urutan ketiga Grup 1 UEFA Nations League A dengan raihan lima poin dari lima laga, sedangkan Denmark mampu menjadi runner-up dengan koleksi 12 angka.

Sejak awal laga, tim asuhan Didier Deschamps sebenarnya mampu menguasai jalannya pertandingan. Tetapi, Tim Dinamit mampu mengimbangi permainan Prancis.

Pada menit ke-34 publik tuan rumah bersorak setelah Dolberg mampu membawa timnya unggul 1-0 meneruskan umpan dari Mikkel Damsgaard. Lima menit kemudian, Denmark mampu menggandakan skor setelah Skov Olsen dengan tenang mencetak gol memanfaatkan assist dari Thomas Delaney.

Atas kekalahan tersebut, Prancis terpaksa mengulang catatan buruk mereka (1996, 1981, 2008 dan 2010), yakni menelan tiga kekalahan dalam pertandingan kompetitif dalam satu tahun.

Tak hanya itu, Les Bleus juga merupakan salah satu dari enam tim yang tidak bisa mencetak gol di babak pertama selama pertandingan UEFA Nations League tahun ini, sama seperti Slovakia, Liechtenstein, Malta dan San Marino.

Adapun yang menjadi juara League A Grup 1 adalah Kroasia, yang pada laga bersamaan berhasil menang atas tun rumah Austria 3-1, di Stadion Ernst Happel, Senin (26/9) dini hari WIB.

Ketiga gol Kroasia masing-masing dihasilkan oleh Luka Modric pada menit ke-6, Marco Livaja menit ke-69, dan Dejan Lovren di menit ke-72. Sedangkan satu gol Austria dihasilkan melalui Christoph Baumgartner pada menit ke-9.

Kroasia menjadi juara grup 1 dengan koleksi 13 poin, disusul Denmark dengan raihan total, 12 poin, lalu Prancis di urutan ketiga 5 poin, dan di Austria di peringkat buncit dengan 4 poin.   ***