Masyarakat Kabupaten Bandung Butuh Perubahan Dengan Pemimpin Baru

Masyarakat Kabupaten Bandung Butuh Perubahan Dengan Pemimpin Baru

Wjtoday, Bandung - Pilkada Kabupaten Bandung akan digelar Desember 2020 mendatang, masyarakat Kabupaten Bandung dihadapkan pada pilihan sejumlah calon yang maju di Pilkada.

Adapun pilihannya, Nia - Usman Sayogi (Golkar), Dadang Supriyatna - Syahrul Gunawan (PKB. Nasdem), Yenna - Atep (PDIP, PAN).

Salah satu Ketua Relawan pasangan Dadang Supriyatna - Syahrul Gunawan (Bedas), Agung Herdiyanto, menilai masyarakat Kabupaten Bandung menginginkan perubahan di Kabupaten Bandung.

Agung melihat, masyarakat Kabupaten mulai jenuh dengan mandegnya pembangunan.

"Perubahan harus terjadi, karena pembangunan di wilayah monoton. Misalnya penataan ibu kota kecamatan yang tidak tertata dengan baik.Coba lihat semua kota kecamatan sebagai wajah Kab. Bandung kondisinya amburadul," jelasnya, Sabtu (12/9).

Masyarakat juga sangat jenuh, dengan kepemimpinan yang diwariskan dari keluarga Obar Subarna.

Dirinya sebagai Ketua Relawan dengan slogan Bedas, mengajak masyarakat kabupaten Bandung lainnya untuk terlibat membawa perubahan besar di Kabupaten Bandung.

 Langkah awal perubahan tersebut, ujar dia, yakni harus dengan mengubah wajah kepemimpinan di Kabupaten Bandung yang saat ini dikuasai oleh satu keluarga saja.

"Kami mengajak masyarakat Kabupaten Bandung, seluruh stake holder baik partai pengusung, relawan dan seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Bandung untuk bersama-sama membuat perubahan di Kabupaten Bandung dengan memilih calon pemimpin di luar keluarga yang 20 tahun ini terus berkuasa di Kabupaten Bandung", terangnya

Agung pun menekankan dari sisi penataan wilayah pun, pemerintah daerah kabupaten Bandung saat ini terkesan mengabaikan pembangunan di wilayah kecamatan dan pedesaan.

"Intinya butuh perubahan, karena Kabupaten Bandung ini cukup luas. Banyak sumber daya alam yang cukup mumpuni, dan bisa dimanfaatkan bagi pemasukan asli Kabupaten Bandung dan membangun wilayah," terangnya.

Pasangan Dadang Supriatna - Sahrul Gunawan

Pasangan Dadang Supriatna - Sah
"Tidak ada kata lain  masyarakat berharap perubahan menyeluruh," paparnya.

"Mari kita bersama bergerak untuk sebuah perubahan besar di Kabupaten Bandung, dan dengan ini kami mengajak semua warga Kabupaten Bandung untuk memenangkan pasangan Bedas,
yaitu Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan. Inilah calon pemimpin kita yang siap membangun Kabupaten Bandung lebih maju, lebih sejahtera. Inilah sosok yang akan membawa perubahan
 dan jangan lupa untuk tetap mematuhi protokol Kesehatan saat pilkada 2020 ini," pungkasnya.***