PA 212 Tolak Konser Coldplay di Indonesia

PA 212 Tolak Konser Coldplay di Indonesia

WJtoday, Jakarta - Konser Coldplay di sejumlah negara di dunia tentu saja menjadi angin segar untuk para pecinta musik karena band asal Inggris itu sangat ditunggu-tunggu kehadirannya. Tak terkecuali Indonesia yang antusias dengan berita tersebut.

Tetapi, antusiasme itu justru tak dirasakan oleh Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Persaudaraan Alumni 212 Novel Bamukmin.

Novel secara tegas menolak konser Coldplay yang rencananya akan digelar di Stadion Utama GBK, Jakarta pada November 2023.

Beberapa waktu lalu sempat heboh beberapa pihak di Malaysia melarang konser Coldplay karena isu LGBT, kini Indonesia juga menyerukan hal yang sama. Seruan itu datang dari PA 212 yang menolak kehadiran Coldplay. Hal ini disampaikan Wasekjen PA 212 Novel Bamukmin.

"Jelas kami dari PA 212 menolak konser Coldplay yang mendukung LGBT itu," kata Novel dikutip Sabtu (13/5/2023).

Novel menerangkan kalau Indonesia itu negara dengan mayoritas penduduknya beragama muslim. Menurutnya, dalam Pancasila juga mengandung nilai-nilai yang menolak adanya LGBT.

"LGBT sangat bertentangan dengan nilai Pancasila," ucapnya.

Dengan demikian, ia mendesak pemerintah untuk menolak kehadiran Coldplay ke Indonesia.

"Saya mengimbau agar panitia segera mengurungkan niatnya mendatangkan Coldplay karena masih banyak group musik yang tidak beraliran mendukung LGBT dan atheis daripada dirugikan seperti gagalnya konser Lady Gaga, Miss World serta batalnya aktris porno Miyabi," tegasnya.

“Kalau membiarkan bahkan sampai mendukung kami jelas tidak bertanggung jawab atas gejolak umat Islam karena bisa saja mereka akan membawa ular seperti saat akan datangnya konser Lady Gaga juga Miss World atau bisa juga mereka memblokir lokasi atau mengepung bandara," kata Novel.***