PPDI Berharap Kota Bogor segera Miliki Panti Disabilitas

PPDI Berharap Kota Bogor segera Miliki Panti Disabilitas

WJtoday, Bogor - Ketua Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Kota Bogor Hasan Basri sangat mengapresiasi acara Pekan Hak Asasi Manusia di kota itu yang menurutnya sangat luar biasa.

Pasalnya, acara ini memberikan ruang aspirasi untuk masyarakat yang termarjinalkan. Ia pun mengapresiasi berbagai fasilitas yang sudah diberikan Pemkot Bogor bagi penyandang disabilitas di Kota Bogor.

"Beberapa yang sudah terimplementasi diantaranya sudah ada sekolah inklusi untuk disabilitas, beberapa armada Biskita dan halte bus sudah ramah disabilitas, pemberian kursi roda dan alat bantu untuk difabel serta pemberian hadiah di ajang olahraga yang jumlahnya setara dengan non disabilitas," ujar Hasan dalam rilis, Senin (12/12/2022).

Meski begitu, masih ada beberapa hal yang sangat dibutuhkan namun belum terfasilitasi dan menjadi PR agar di tahun depan bisa terealisasi. 

Sebut saja kebutuhan guru pendamping inklusi bagi disabilitas serta gedung atau kantor rehabilitasi disabilitas. Sebab, sampai hari ini di Kota Bogor belum memiliki panti disabilitas

Padahal panti atau rehabilitasi bagi disabilitas ini sangat urgen karena banyak disabilitas yang sudah tidak mempunyai orangtua menumpang tidur di sekretariat PPDI.

"Para disabilitas ini kalau orangtuanya sudah meninggal, tidak semua keluarga mau menerima atau merawat penyandang disabilitas." harap Hasan

"Jadi panti disabilitas sangat diperlukan. Semoga Kota Bogor bisa terus meningkatkan fasilitas bagi disabilitas di Kota Bogor," pungkasnya.  ***