Sandiaga Uno Kembali Nyatakan Siap Nyapres Sesuai Arahan Prabowo

Sandiaga Uno Kembali Nyatakan Siap Nyapres Sesuai Arahan Prabowo

WJtodayJakarta - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno  kembali mengaku siap untuk maju sebagai calon presiden 2024.

Sandiaga menyatakan kesiapannya itu saat menghadiri acara PPP di Pamekasan, Madura pada minggu (18/12/22) kemarin. 

Eks Wakil Gubernur DKI Jakarta itu mengaku tidak khawatir pernyataan bakal membuat Partai Gerindra gerah. Sebab, kata Sandiaga, dirinya sudah berkoordinasi dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

"Saya terus berkoordinasi dengan Pak Prabowo dan saya sampaikan kegiatan saya baik di Kementerian maupun yang berkaitan dengan pemberdayaan UMKM, ekonomi kreatif, banyak masyarakat menyampaikan aspirasi dan sebagainya kami terus bergerak," kata Sandiaga di kawasan Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin, (19/12 /22). 

Sandiaga berujar Prabowo menugasinya untuk fokus menangkap aspirasi masyarakat dalam rangka jabatannya sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Sandiaga menyebut seluruh aspirasi masyarakat, termasuk soal memintanya kembali nyapres, selalu dilaporkannya ke Prabowo. Sehingga, jika ada parpol yang mengusungnya menjadi capres, Sandiaga menyatakan siap. 

"Kita harus siap, jika ditunjuk juga siap untuk menjalankan tentunya sesuai dengan arahan dari Pak Prabowo sendiri. Kita fokus di kementerian dan segala yang kita lakukan ini kontribusinya untuk kebangkitan ekonomi," kata Sandiaga. 

 Saat menghadiri acara PPP di Madura kemarin, Sandiaga kembali melontarkan kesiapannya maju capres. Namun, ia mengatakan seluruh penetapan capres dan cawapres berada di tangan partai politik. Sehingga ia mengembalikan keputusan terkait pencalonannya ke partai politik.

"Apapun keputusannya kita harus siap," kata Sandiaga. 

Selain itu, Sandiaga menegaskan bahwa dirinya masih kader Partai Gerindra.

"Saya tegak lurus masih di Gerindra dan emang konsep dari kontestasi demokrasi kita kan ditentukan oleh gabungan parpol apa yang diputuskan. Akan tetapi, per hari ini saya kader Partai Gerindra, saya loyal, saya ikut arahan pimpinan, dan apa yang saya jalankan ini saya konsultasikan," kata Sandiaga.

Sebelumnya, dalam berbagai survei nama Sandiaga Uno mencuat sebagai calon wakil presiden paling favorit. Seperti misalnya survei yang dilakukan lembaga Charta Politika akhir September 2022, menyebut Sandiaga mendapatkan peringkat pertama dengan elektabilitas 22,3 persen disusul peringkat kedua Ridwan Kamil 20,8 persen dan Agus Harimurti Yudhoyono 7,2 persen diperingkat ketiga. 

Sementara itu menurut hasil survei lembaga penelitian kebijakan dan opini publik Populi Center pada April 2022, menyebut Sandiaga Uno cawapres pilihan masyarakat jika pemilu dilakukan hari ini. Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini memiliki persentase sebanyak 16,6 persen.

Peneliti sekaligus Deputi Direktur Eksekutif Populi Center, Rafif Imawan, menjelaskan bahwa Sandiaga Uno paling tinggi dipilih oleh responden sebagai cawapres terpopuler.

"Ini cukup menarik untuk Sandi, sosok yang udah pernah berkontestasi pada 2019 dan citranya sudah terbentuk,” ujar Rafif. ***