Selain Tempat Sampah yang Unik, Ada Toilet yang Bisa Teleport di Honkai Star Rail

Selain Tempat Sampah yang Unik, Ada Toilet yang Bisa Teleport di Honkai Star Rail
Lihat Foto

WJtoday, Bandung - Honkai: Star Rail baru saja rilis dan cukup menyita perhatian para gamer RPG. Ada hal unik di area Administrative District, Planet Jarilo-VI. Pada area tersebut, kalian bisa memeriksa banyak objek, mulai dari poster, tiang lampu, tempat pos surat, bahkan sampai tempat sampah sekalipun.

Setiap objek yang ada di sana memiliki dialog-dialog unik bisa kalian periksa. Namun para pemain justru lebih suka memeriksa tempat sampah karena player melakukan hal-hal aneh berdasarkan dialog dalam game. Misalnya saja ketika memeriksa isi tempat sampah dan menemukan item tidak penting atau sang karakter menatap serius tempat sampah sampai March 7th merasa aneh dengannya.

Selain tempat sampah para fans Honkai Star Rail, ada juga hal unik yang hadir di game terbaru HoYoverse. Player menemukan fasilitas teleport yang tersembunyi secara unik, yaitu menggunakan toilet duduk yang tersebar di Herta Space Station.

Player yang menelusuri area sekitar tentu mencari apa saja yang bisa berinteraksi. Mengingat game ini banyak memberikan easter egg atau fitur aneh seperti tempat sampah yang bisa berdialog, serta referensi dari karakter Honkai Impact 3rd dan Genshin Impact misalnya.

Tempat teleport unik yang berbentuk toilet duduk ini pun bisa membawa kalian ke berbagai tempat di sekitar Space Station. Hanya dengan duduk, player akan berpindah tempat dan menjadikan pengalaman unik sehingga tidak sedikit yang menyebutnya toilet isekai.

Tidak ada yang tahu bagaimana teknologi toilet teleport ini bekerja. Tapi mengingat ini adalah Space Station milik Herta yang merupakan seorang jenius. Rasanya dia bisa saja menciptakan teknologi seperti ini dengan mudah. Lagi pula dengan latar cerita perjalanan antar galaksi dan teknologi lightspeed warp, menciptakan toilet yang sekaligus bisa teleport bukan hal mustahil.***