Hasil Survei Pew Research: Orang Dewasa Masih Pilih YouTube Dibandingkan TikTok

Hasil Survei Pew Research: Orang Dewasa Masih Pilih YouTube Dibandingkan TikTok

WJtoday, Jakarta - Pew Research Center, lembaga penelitian asal Amerika Serikat (AS), merilis hasil survei terkait media sosial yang paling banyak digunakan orang dewasa di AS. Dalam survei tersebut, YouTube masih mengalahkan TikTok.

Meski pengguna TikTok terus meningkat secara masif, survei tersebut menunjukkan bahwa YouTube menduduki peringkat teratas. Dari 5.733 orang yang menjadi responden pada bulan Mei hingga September tahun lalu, sebanyak 83 persen responden mengaku pernah dan masih menggunakan YouTube.

Di posisi berikutnya, Facebook menjadi platform terbanyak kedua yang digunakan dengan 68 persen, sementara Instagram menempati peringkat ketiga dengan 47 persen pengguna, dan Pinterest di peringkat keempat dengan 35 persen pengguna.

TikTok, platform video yang terkenal dengan format vertikal, justru menempati tempat kelima. Orang dewasa di AS yang menggunakan platform ini hanya mencapai 33 persen pengguna, 3 persen lebih banyak dari platform LinkedIn yang digunakan untuk keperluan profesional atau bisnis.

Berikutnya, WhatsApp digunakan oleh 29 persen responden, Snapchat digunakan oleh 27 persen responden, Reddit dan Platform X digunakan oleh 22 persen responden. Jumlah pengguna X turun dibandingkan dua tahun lalu karena masalah pergantian nama yang dilakukan Elon Musk.

Meski jumlah pengguna TikTok belum mendekati jumlah pengguna YouTube, angka pengguna platform ini melonjak dibandingkan dua tahun lalu. Saat itu, orang dewasa yang menggunakan TikTok hanya 21 persen.

Dengan peningkatan 12 persen, TikTok menjadi platform dengan peningkatan terbanyak di tahun ini. Rata-rata platform yang lain, menurut temuan Pew Research, kurang dari 10 persen. Bahkan, peningkatan pengguna Reddit pun hanya 4 persen.***